Quantcast
Channel: Mongabay.co.id
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2538

Pesut Mahakam Ditemukan Membusuk di Perairan Kutai Kartanegara

$
0
0
Lagi, seekor pesut Mahakam (Orcaella brevirostris) ditemukan mati membusuk di Perairan Anggana, Kampung Kajang Kecamatan Anggana, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim), Senin (2/2/2018). Bangkai itu pertama kali ditemukan oleh Anggota Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Mahkota Sejahtera Wilayah Delta Mahakam, Nurdiansyah. Saat ditemukan, kondisi bangkai sudah membusuk dan menguning. Diperkirakan pesut tersebut telah mati beberapa hari sebelumnya, sebab tingkat kebusukannya tinggi dan melebar. Nurdiansyah lantas menghubungi pihak Balai Konservasi Sumberdaya Alam (BKSDA) Kaltim dan Yayasan Konservasi Rare Aquatic Species of Indonesia (YK RASI) untuk identifikasi dan penanganan pada pesut itu.   Seekor anakan pesut Mahakam (Orcaella brevirostris) ditemukan mati membusuk di Perairan Anggana, Kampung Kajang Kecamatan Anggana, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim), Senin (2/2/2018). Foto : BKSDA Kaltim/Mongabay Indonesia   Dikatakan peneliti RASI, Danielle Kreb, setelah mendapat laporan, pihaknya bersama BKSDA langsung menuju ke lokasi yang penemuan bangkai. Pihaknya juga langsung melakukan pemeriksaan terhadap bangkai pesut tersebut. “Setelah mendapat laporan, kami langsung menuju ke lokasi. Diduga pesut ini mati karena terjerat jaring nelayan, karena waktu ditemukan pertama kali badannya terlilit jaring terutama di pangkal ekor,” sebutnya katanya saat dihubungi, Senin (5/2/2017) Dari hasil pemeriksaan, diperkirakan usia pesut tersebut masih anakan berumur 10-12 bulan. Untuk pemeriksaan intensif, Daniella langsung melakukan autopsi di lokasi penemuan. Menurutnya, pada saat ditemukan pesut masih dalam keadaan utuh namun sedikit membusuk. Terutama di bagian pangkal ekor, bekas lilitan nilon yang menjeratnya. Diduga oleh warga bahwa pesut itu tersangkut jaring nelayan yang memiliki rengge (jaring yang membentang) di perairan Kutai Kartanegara. Pesut tersebut meniliki panjang 173 cm (dari…

Viewing all articles
Browse latest Browse all 2538

Trending Articles