Hewan yang satu ini memang terkenal sangat unik dan pintar. Selain itu hewan ini mempunyai beberapa spesies yang dikenal di dunia. Kira-kira ada lebih dari 120 spesies yang telah diketahui, termasuk salah satunya adalah flamboyan cuttlefish atau sotong flamboyan. Hewan bernama latin Metasepia pfefferi ini, adalah spesies sotong yang banyak dijumpai di perairan Indo-Pasifik tropis. Seperti di utara Australia, Papua Nugini bagian selatan, serta banyak pulau di Filipina, Indonesia dan Malaysia. Hewan ini memang sedikit berbeda dari saudara-saudaranya sesama sotong. Ukuran tubuhnya tidak terlalu besar, yaitu sekitar 8 cm saja ukuran terpanjangnya dan 6 cm ukuran rata-ratanya. baca : Sotong, Hewan Laut yang Pintar Menyamar Flamboyan cuttlefish atau sotong flamboyan (Metasepia pfefferi). Meski terlihat indah, tetapi jangan coba-coba memakannya, karena dagingnya beracun. Foto : Wisuda/Mongabay Indonesia Cuttlebone atau kerangka dari spesies ini berukuran kecil, yaitu dua pertiga sampai tiga perempat panjang mantel, dan diposisikan di anteriornya. Bahkan cuttlebone-nya tidak memiliki tulang belakang yang jelas. Tungkai kerucut dalamnya sangat pendek, sempit, dan lebar, dengan bentuk U, dengan sedikit menebal ke arah belakang. Cuttlebone sotong flamboyan tidak memiliki kerucut luar, tidak seperti kebanyakan spesies sotong lainnya Dan yang lebih uniknya, daging cephalopoda yang berwarna ini mengandung asam unik, sehingga tidak sesuai untuk dikonsumsi Sotong flamboyan merupakan spesies yang tampak kuat, karena memiliki mantel oval yang sangat luas. Lengannya yang lebar dan seperti pisau memiliki empat deret pengisap. Hectocotylus atau lengan yang dimodifikasi, digunakan oleh pejantan untuk pembuahan. baca : Nautilus, Chepalopoda Purba Yang Tersisa Flamboyan cuttlefish atau sotong flamboyan…
↧