Quantcast
Channel: Mongabay.co.id
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2538

Ornate Ghost Pipefish, Si Ahli Penyamar Dari Lautan

$
0
0

Jika anda mengira kemampuan menyamar hanya dimiliki oleh hewan darat seperti beberapa jenis laba-laba dan chameleon, maka anggapan anda salah. Lautan pun mempunyai beberapa hewan yang juga berkemampuan menyamar yang tidak kalah hebat dengan hewan darat itu.

Dan salah satunya adalah ornate ghost pipefish atau harlequin ghost pipefish. Ikan bernama latin Solenostomus paradoxus sering disebut sebagai false pipefish yang berasal  dari keluarga Solenostomidae.

Ikan ornate ghost pipefish atau harlequin ghost pipefish. Ikan bernama latin Solenostomus paradoxus sering disebut sebagai false pipefish. Foto : Wisuda

Ikan ornate ghost pipefish atau harlequin ghost pipefish. Ikan bernama latin Solenostomus paradoxus sering disebut sebagai false pipefish. Foto : Wisuda

Nama spesiesnya diambil dari kata paradoxos Yunani, yang mengacu pada corak eksternal tubuh yang tidak biasa pada ikan ini.

Ornate ghost pipefish dapat dengan mudah ditemukan di lautan Pasifik Barat dan Samudera Hindia, dan tinggal di sepanjang tepi terumbu karang yang juga rentan terhadap arus kuat.

Ikan ornate ghost pipefish, satwa laut ahli penyamar diantara terumbu karang. Foto : Wisuda.

Ikan ornate ghost pipefish, satwa laut ahli penyamar diantara terumbu karang. Foto : Wisuda.

Mereka mencapai panjang maksimal 12 cm saja, dengan variasi warna tubuh  merah atau kuning, sampai hitam dan hampir transparan.

Mereka sebagian besar memakan mahluk yang lebih kecil dan udang bentik. Ornate ghost pipefish betina membawa telur di sirip perut mereka yang dimodifikasi sebagai kantong.

Ikan ornate ghost pipefish yang dapat ditemukan di lautan Pasifik Barat dan Samudera Hindia. Foto : Wisuda

Ikan ornate ghost pipefish yang dapat ditemukan di lautan Pasifik Barat dan Samudera Hindia. Foto : Wisuda

Meskipun relatif umum dan ada di beberapa tempat, ornate ghost pipefish sangat pintar menyamar sehingga membuatnya sulit untuk ditemukan.

Warna tubuhnya hampir sama dengan terumbu karang di mana dia tinggal, sehingga jika kita tidak memperhatikannya dengan seksama, maka kita akan sangat sulit menemukan hewan yang satu ini. Bentuknya yang unik, semakin menambah indah kehidupan bawah air.

ornate-ghost-pipefish

 

Ikan ornate ghost pipefish mempunyai variasi warna tubuh dari merah dan kuning bercorak, sampai dengan hitam. Foto : Wisuda

Ikan ornate ghost pipefish mempunyai variasi warna tubuh dari merah dan kuning bercorak, sampai dengan hitam. Foto : Wisuda


Ornate Ghost Pipefish, Si Ahli Penyamar Dari Lautan was first posted on September 26, 2015 at 5:00 am.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 2538

Trending Articles